Teman dalam kebaikan
Kali ini, saya Sedang berkhayal yang dituangkan dalam bentuk ilustrasi,
.
Ceritanya,
Saya bersama teman-teman saya, sedang main ke taman kota, sambil membawa ala tikar, camilan, buku dan obrolan seru.
Terlihat dalam ilustrasi kita sedang tidur-tiduran sambil memandang langit, dengan expresi masing-masing.
.
Sekilas lantas, Jadi teringat akan ulasan tentang ini.
.
Bahwa, sangat mudah mengetahui seperti apa cerminan diri kita.
Cukup dengan melihat bersama siapa saja kita sering bergaul.
.
.
Memilih teman yang baik adalah sesuatu yang tak bisa dianggap remeh.
.
Karena itu, Islam mengajarkan agar kita tak salah dalam memilihnya.
.
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
الرَّجُلُ عَلَى دِينِ خَلِيلِهِ فَلْيَنْظُرْ أَحَدُكُمْ مَنْ يُخَالِلُ
Seseorang itu tergantung pada agama temannya. Oleh karena itu, salah satu di antara kalian hendaknya memperhatikan siapa yang dia jadikan teman.
.
Syaikh ‘Abdul Muhsin Al-Qâsim, berkata, “Sifat manusia adalah cepat terpengaruh dengan teman pergaulannya".
.
Sudah dapat dipastikan, bahwa seorang teman memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap temannya. Teman bisa mempengaruhi agama, pandangan hidup, kebiasaan dan sifat-sifat seseorang.
.
.
Alhamdullilah,
sampai dengan saat ini saya selalu dipertemukan oleh Nya dengan teman-teman yang selalu mengingatkan akan agama Allah.
.
Beberapa ciri2nya =
1. Saling mengingatkan dan saling menasehati dalam kebaikan.
2. Taat beribadah dan tidak gemar maksiat.
3. Tidak gemar membuang2 waktu utk hal2 tdk berfaedah.
4. Dapat berbagi ilmu dan buku-buku. Serta diskusi.
5. Menjaga Kehormatan Diri Dari Hal-Hal Yang Tidak Layak Menurut Pandangan Masyarakat
.
.
Masya Allah... terima kasih ya Rabb.
0 komentar:
Posting Komentar