Selasa, 16 Agustus 2016

Reporter labil

Sekalinya nonton televisi,
lah ... kok ada reporter yang make bahasa campur-campur antara inggris VS indonesia, ketika menyampaikan situasi perayaan HUT RI.
.
.
begini, katanya,
"Disini orang2 datang dari everywhere, yang membuat kondisi so crowded, semuanya dengan persiapan yang extra effort......." (*bla bla bla .. masih banyak)
.
.
Dalam hati saya mikir,
.
.
ini , saya sedang ada di indonesia atau di inggris ya?
Saya tidak salah tempat tinggal, kan?
.
Eh, baru kemudian saya tersadar,

Oawalaah, sudah 71 tahun....tapi masih saja terjajah.
.
.
Kalau niat mau pakai bahasa inggris ya pakailah dari awal sampai akhir, kalau mau pakai bahasa indonesia, ya pakailah bahasa indonesia dari awal sampai akhir.
Apalagi dalam konteks formal.
.
Atau, kalau mau 100% menyampaikan berita dalam bahasa inggris ya silahkan mendaftar ke station televisi di luaran sana.
.
Begitu.
.
Jangan menggunakan bahasa campur-campur , apalagi dalam konteks reporter televisi, (*terutama)dilihat jutaan manusia di indonesia , yang menyampaikan berita HUT RI, pula.
.
Jujur, saya Yang mendengarkan, bukan malah menduga sang reporter cerdas, tangkas, cas cis cus, trus bangga, .... tapi malah keliatan labil alay.
.
Kasian.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 dinART (dinar's ART) ^_^